Cara Cari Nomor UKG 2015 Saat Daftar Akun Guru Pembelajar


Cara Cari Nomor UKG 2015 Saat Daftar Akun Guru Pembelajar - Cara Mengetahui Nomor UKG 2015 sebenarnya mudah dilakukan dengan memanfaatkan fitur pencarian nomor UKG 2015 saat kita hendak melakukan registrasi akun guru pembelajar SIM PKB 2017.

Yang terpenting adalah pastikan kita memang sudah pernah mengikuti Uji Kompetensi Guru (UKG Online) yang digelar tahun 2015 lalu, jika belum pernah atau bahkan belum pernah mengikuti UKG online tahun 2015 kemungkinan besar nomor UKG tidak akan ditemukan di fitur pencarian nomor UKG ini.

Cara Mencari Nomor UKG tahun 2015 :

1. Buka link berikut: https://app.simpkb.id/akun/registrasi
2. Klik link Cari No. UKG yang terdapat di bawah kolom registrasi akun guru pembelajar


3. Ketik nama (12 huruf termasuk spasi, silahkan ketik dari huruf awal hingga huruf terakhir yang bisa dimasukkan, selanjutnya pilih propinsi, dan pilih kota anda. Terakhir klik tombol Cari GTK


4. Jika nama kita terdaftar sebagai peserta UKG 2015 dan data dikolom pencarian sudah terinput dengan benar maka akan segera tampil Nomor peserta UKG 2015 beserta data instansi asal.



Setelah nomor UKG ditetemukan, barulah ke langkah selanjutnya yaitu ke tahap Registrasi Akun Guru Pembelajar SIM PKB tahun 2017.

Baca juga: Cara Daftar/ Registrasi SIM PKB Guru Pembelajar 2017

Sekian tutorial tentang  Cara Cari Nomor UKG 2015 Saat Daftar Akun Guru Pembelajar dan semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar